Salah satu sifat kita adalah kurang bisa bersabar dalam berdoa. Kita ingin setelah berdoa langsung dikabulkan. Padahal waktu pengabulan doa itu urusan Allah. Ada yang cepat, ada yang lambat. Bahkan ada juga yang ditangguhkan.
Lantas apakah salah jika kita meminta agar pengabulan doa dipercepat? Tidak salah selama kita memohon hal itu kepada Allah. Yang salah adalah ketika kita berburuk sangka kepada Allah karena tidak kunjung mengabulkan doa kita. Sebab tindakan tersebut sama juga dengan menyalahkan Allah. Sungguh tidak sepatutnya itu kita lakukan.
Doa di bawah ini merupakan wujud permohonan kita agar disegerakan keselamatan yang kita minta. Tetapi di samping itu, kita juga memohon agar dikaruniai kesabaran ketika tertimpa ujian.
Bacaan Doa Mohon Penyegeraan Keselamatan
“Allaahumma innii as’aluka ta’jiila ‘aafiyatika wa sabran ‘alaa baliyyatika wa khuruujan minad dunyaa ilaa rahmatika”
Arti Doa Mohon Penyegeraan Keselamatan
“Ya Allah, aku memohon kepada-Mu agar disegerakan curahan keselamatan dari sisi-Mu kepadaku, diberikan kesabaran dalam menghadapi cobaan-Mu, dan diberikan jalan keluar dari dunia menuju kepada kasih sayang-Mu. (H.R. Hakim)”
* Mohon maaf, untuk teks /
tulisan Arab untuk saat ini belum bisa ditampilkan. Tapi insya'allah
tulisan bacaan di atas sudah sesuai dengan bacaan bahasa Arab-nya,
termasuk panjang pendek dan tajwid-nya. Apabila ada kesalahan, harap
disampaikan pada form komentar di bawah.