Sungguh berlimpah nikmat Allah kepada kita. Dari mulai bangun tidur
sampai tidur lagi, nikmat Allah selalu tercurah. Bahkan, ketika tidur
pun nikmat itu tetap ada. Setiap detik, nikmat Allah tidak pernah putus
menghampiri kita. Dari mulai terlahir ke dunia hingga sekarang, nikmat
Allah tidak pernah berhenti mengucur kepada kita. Karena saking
banyaknya, mustahil kita menghitungnya. Kewajiban kita hanya satu, yakni
mensyukurinya. Dengan bersyukur, kita akan semakin berbahagia.
Sebaliknya, dengan mengkufuri nikmat, kita akan dekat dengan
kesengsaraan.
Doa berikut ini dipanjatkan oleh Nabi Sulaiman agar senantiasa mendapat ilham untuk terus bersyukur.
Doa berikut ini dipanjatkan oleh Nabi Sulaiman agar senantiasa mendapat ilham untuk terus bersyukur.
Bacaan Doa Agar Senantiasa Bisa Bersyukur
“Rabbi auzi’nii an asykura ni’matakallatii an’amta ‘alayya wa ‘alaa walidayya wa an a’mala saalihan tardaahu wa adkhilnii birahmatika fi ‘ibaadikas saalihiin”
Arti Doa Agar Senantiasa Bisa Bersyukur
“Ya Tuhanku, anugerahkanlah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua orang tuaku dan agar aku mengerjakan kebajikan yang Engkau ridai; dan masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan hamba-hamba-Mu yang saleh. (Q.S. an-Naml [27]: 19)”
* Mohon maaf, untuk teks /
tulisan Arab untuk saat ini belum bisa ditampilkan. Tapi insya'allah
tulisan bacaan di atas sudah sesuai dengan bacaan bahasa Arab-nya,
termasuk panjang pendek dan tajwid-nya. Apabila ada kesalahan, harap
disampaikan pada form komentar di bawah.